Tidak Perlu Oplas, Ini Cara Alami Meniruskan Wajah

November 18, 2019

Pipi tirus


Memiliki wajah tirus adalah dambaan semua wanita. Karena konon katanya, wanita berwajah tirus itu tampak lebih langsing dan juga awet muda. Makanya gak heran kalau banyak wanita memilih jalan pintas untuk memiliki wajah tirus. Salah satunya dengan melakukan oplas alias operasi plastik.

Operasi plastik memang sedang menjadi trend akhir-akhir ini. Meski pun biaya yang harus dikerahkan tidak sedikit, faktanya kaum hawa tetap saja rela melakukannya.

Padahal nih, ya. Tanpa operasi plastik pun, wajah tirus ini tetap bisa kok dimiliki. Cukup dengan kemauan, kerja keras, dan komitmen, maka wajah tirus bagaikan artis K-Pop pun jadi milik kita.

Penasaran caranya bagaimana?

Berikut cara alami meniruskan pipi ala Meripedia.

1. Senam Wajah
Senam wajah merupakan salah satu cara alami untuk meniruskan wajah. Caranya mudah, dan bisa dilalukan di mana saja. Lakukanlah gerakan membentuk huruf 'O' dan 'U' secara rutin setiap hari, selama 15-30 menit. Efek dari senam wajah ini, bisa menunda penuaan dini karena otot wajah jadi kencang, kerut di wajah tersamarkan, dan pipi pun menjadi tirus.

2. Mengunyah Permen Karet
Gerakan mengunyah permen karet yang dilakukan secara berulang-ulang sangat baik untuk otot-otot wajah. Jika dilakukan secara rutin, berdampak pada otot wajah yang mengencang, sehingga menjadi lebih tirus.

3. Pijat Wajah
Bukan hanya badan yang butuh dipijat saat lelah, otot-otot wajah juga butuh pijatan lembut, lho. Pijatan pada wajah bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah, mengendurkan otot yang tegang, dan juga memberikan efek rileks. Caranya ketukkan jari-jari di seluruh permukaan wajah, kemudian buat gerakan membentuk huruf 'V' dari sisi rahang ke dagu dengan menggunakan ibu jari dan jari tengah. Setelah itu, lakukan gerakan mengusap pipi dari bawah ke atas. Lakukan rutin setiap pagi selama beberapa menit. Akan lebih baik jika dilakukan setelah senam wajah.

Nah, itu dia cara alami meniruskan wajah ala Meripedia.

Untuk mendapatkan hasilnya tentu tidak bisa instan, ya. Karena itu di atas tadi telah ditulis, dibutuhkan kemauan, kerja keras, dan komitmen untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Selamat mencoba, ya.

You Might Also Like

5 komentar

  1. Hal-hal yang ngga kepikiran sebelumnya akhirnya kepikiran juga dari artikel ini, terimakasih ya min sudah berbagi tips:)

    ReplyDelete
  2. Sama-sama. Semoga bermanfaat, ya.

    ReplyDelete
  3. Keren postingannya! pembahasannya menarik sekali..

    ReplyDelete
  4. Tipsnya recommended banget untuk aku yang lagi kurang pede sama pipi terlalu tembemmmm.. hmmm

    ReplyDelete
  5. Wookay fix lanjutin kebiasaan lama! Ngunyah permen karet! Hobby dapet, wajah tirus juga dapet! Hehe

    ReplyDelete

Terimakasih sudah berkunjung.

Demi kebaikan blog ini silahkan tinggalkan kritik dan sarannya di kolom komentar, ya.

Mohon maaf komentar dengan link hidup dihapus, ya.